Sleman – Sebagai madrasah terintegrasi, MIN 1 Sleman melaksanakan upacara bendera memperingati Hari Lahir Pancasila bersama dengan MAN 3 Sleman dan MTSn 6 Sleman. Upacara dilaksanakan pada pukul 7 pagi hari Sabtu tanggal 1 Juni 2024 bertempat di lapangan MTSn 6 Sleman.
Pada upacara tersebut hadir seluruh siswa-siswi beserta guru dan staf dari MIN 1 Sleman, MTSn 6 Sleman, dan MAN 3 Sleman. Pembina pada upacara tersebut adalah kepala MTSn 6 Sleman, bapak Jazim Kholis, S.Ag. dengan petugas upacara dari MTSn 6 Sleman.
Upacara berlangsung dengan hikmat dan tertib, begitu juga dengan peserta dari MIN 1 Sleman, meskipun masih banyak kekurangan, tapi siswa-siswi MIN 1 Sleman sudah mengikuti upacara dengan baik.(NF)
Komentar Terbaru