Guru MIN 1 Sleman Ikuti Upacara Hari Guru Nasional Tahun 2021

SLEMAN – Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yaitu tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional.

Guru Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Sleman ikut memperingati Hari Guru Nasional Tahun 2021 dengan mengirim perwakilan untuk mengikuti Upacara Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-76 yang dilaksanakan oleh PGRI Cabang Mlati.

Guru yang menjadi perwakilan dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Sleman adalah Bapak Budiono, S.Pd.I dan Bapak Nurhadi, S.Pd.I

Upacara tersebut dilaksanakan pada pukul 08.00 wib di Lapangan Sendangadi (Jalan Magelang) Pembina Upacara ialah Penewu Mlati, beliau memberikan amanat agar guru menjadi teladan untuk terus berinovasi serta melaksanakan kebijakan pemerintah di bidang pendidikan secara profesional.(NF)